PB ESI: Esports diharapkan jadi penyumbang emas utama di SEA Games
Jumat,situs slot dan togel terpercaya 10 Maret 2023 18:16 WIB
Jakarta (ANTARA) - Kepala Bidang Humas dan Komunikasi Pengurus Besar Esports Indonesia (PB ESI) Ashadi Ang mengatakan esports diharapkan mampu menjadi salah satu cabang olahraga penyumbang utama medali emas di ajang SEA Games ke-32 di Kamboja.
“Merupakan komitmen kuat PB ESI untuk menegaskan esport sebagai cabang olahraga berprestasi di mata masyarakat. PB ESI telah menerima mandat dari pemerintah, yang dalam hal ini Kemenpora, untuk menjadikan esport sebagai penyumbang utama emas di SEA Games mendatang,” kata Ashadi dalam jumpa pers di Jakarta, Jumat.
Lebih lanjut, Ashadi memastikan pihaknya memberikan dukungan penuh untuk mempersiapkan tim nasional Indonesia esports berlaga di Kamboja nanti, salah satunya adalah dengan menghadirkan pemusatan latihan nasional (pelatnas) dengan latihan dan evaluasi intensif selama beberapa bulan.
Adapun PB ESI telah memanggil sebanyak 102 atlet esports nasional terbaik untuk mengikuti proses pelatnas yang dimulai sejak 6 Februari 2023.
Dari nama-nama tersebut, telah terpilih 40 atlet anggota roster yang dinilai memiliki kemampuan teknis, mentalitas, dan tingkat kekompakan yang paling tepat untuk menghadapi ajang multievent terbesar Asia Tenggara mendatang.
Baca juga: Daftar roster timnas Mobile Legends Indonesia di SEA Games Kamboja Baca juga: Seleknas esport SEA Games Kamboja memasuki tahap akhir
“PB ESI menerima baik mandat dan kepercayaan dari Kemenpora maupun masyarakat terhadap esports, dan kami menjawabnya dengan cara melakukan persiapan secara maksimal dan menyeluruh dalam rangka meraih prestasi tertinggi di SEA Games,” ujar dia.
“Kami pun mengucapkan apresiasi yang sebesar-besarnya kepada segenap jajaran atlet maupun pelatih yang dengan sepenuh komitmen bersedia bergabung ke dalam kegiatan Pelatnas, dan juga kepada setiap pihak yang turut memberikan dukungan,” imbuhnya.
Lebih lanjut, Ashadi mengatakan target yang dicanangkan untuk SEA Games mendatang di esports adalah empat emas, tiga perak, dan satu perunggu, ia nilai realistis menyusul tren positif cabang olahraga itu dari waktu ke waktu.
Sementara itu, pada SEA Games Kamboja, Indonesia akan berpartisipasi di enam nomor pertandingan, yakni Mobile Legends: Bang-Bang (MLBB) Men, MLBB Women, PUBG Mobile Team, PUBG Mobile Individual, Crossfire, and Valorant.
Baca juga: Timnas esports targetkan empat emas di SEA Games Kamboja