Persik Kediri usung misi bangkit ketika jumpa PSS Sleman
Rabu,sydney 2022 hari ini toto911 14 Agustus 2024 15:11 WIB
Jakarta (ANTARA) - Pelatih Persik Kediri Marcelo Rospide menegaskan timnya mengusung misi bangkit ketika berjumpa PSS Sleman pada pekan kedua Liga 1 Indonesia di Stadion Manahan, Solo, Minggu (19/8) pukul 15.30 WIB.
Dikutip dari laman resmi klub, Rabu, Rospide mengatakan tim pelatih sudah melakukan evaluasi dan berharap Ze Valente serta kolega agar bisa lebih fokus kontra PSS Sleman.
"Kami tentu harus segera melupakan hasil buruk di laga pertama kemarin, dan juga cepat membenahi semua kekurangan. Saya percaya dengan seluruh pemain dan skuad Persik Kediri, tetapi memang beberapa kesalahan seperti di laga pertama kemarin tidak boleh terulang lagi," tegas Rospide.
Pelatih asal Brasil itu melanjutkan, jika pada pertandingan pekan pertama, Persik Kediri menelan kekalahan akibat kesalahan yang dilakukan oleh anak-anak asuhnya.
Rospide juga menyoroti konsentrasi anak asuhnya yang sempat lengah dan seperti kehilangan fokus saat menjamu Bali United setelah takluk dengan skor 1-3, Minggu (11/8) lalu.
"Gol pertama sebenarnya bukan dari skema serangan lawan, gol kedua pun sebenarnya kami harus fokus dan tidak bergantung pada keputusan atau komplain kepada wasit. Tetapi secara keseluruhan semua lini termasuk lini belakang harus kami tingkatkan, terutama konsentrasi selama 90 menit," jelas Rospide.
Diketahui pada pekan pertama, Persik Kediri harus rela menelan kekalahan di kandang sendiri di Stadion Brawijaya, Kediri, setelah takluk dari Bali United 1-3 akibat gol Mitsuru Marouka serta Privat Mbarga (2).
Akibat kekalahan ini, Persik Kediri berada di peringkat ke-13 klasemen sementara Liga 1 Indonesia 2024/25 tanpa raihan poin dari satu pertandingan.
Baca juga: Resmi daratkan Majed Osman, Persik Kediri miliki lima pemain asing Baca juga: Persik Kediri lakukan evaluasi setelah kalah 1-3 lawan Bali United Baca juga: Ze Valente jadi pemain asing pertama yang dipertahankan Persik Kediri